Sebanyak 72 orang anggota Garda Pemuda NasDem pada (1/02) mengikuti Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Garda Pemuda NasDem Riau dengan tema “Pemuda Semangat Pemilu (PSP) 2024,” di salah satu hotel di Pekanbaru.
Wakil Sekretaris Garda Pemuda NasDem Provinsi Riau yang juga Ketua Panitia, Pandra Rimbali menyebutkan, dalam Rakorwil tersebut salah satu agendanya membahas pelantikan pengurus yang belum dilantik, sekaligus menguatkan struktur Garda Pemuda NasDem Provinsi Riau dalam menghadapi Pemilu 2024.
“72 Orang ikuti Rakorwil GP NasDem ini diantaranya 6 orang utusan per kabupaten/kota. 6 orang utusan tersebut diantaranya Ketua, Sekretaris, Bendahara, OKK, Bapilu dan Komandan Baret. Tujuan Rakorwil ini adalah untuk menguatkan struktur yang ada di Garda DPD masing-masing 12 kabupaten/kota di Riau, untuk menuju 2024,” ujar Pandra.
Senada dengan Pandra, Ketua Garda Pemuda NasDem Riau, Munawar Syahputra juga menyampaikan bahwa Rakorwil ini diharapkan bisa menjadi semangat bagi Garda Pemuda NasDem untuk menuju Pemilu 2024. Saat ini jumlah Garda Pemuda yang ada di Riau sebanyak 5.000 orang. Munawar sangat optimis dapat meraih hasil maksimal pada pemilu mendatang.
“Kami siap memenangkan Pemilu 2024! Target kita di setiap kabupaten/kota yakni masing-masing 1 orang, tingkat Provinsi 1 orang dan DPR RI 1 orang. Untuk program jangka panjang kita yakni Bakti Sosial, Donor Darah, turun ke masyarakat serta perkuat struktur partai. Kami juga mengajak para pemuda di Riau untuk bergabung di Partai NasDem,” ungkap Munawar dengan penuh percaya diri.
Sumber : nasdem.id
#GardaPemudaNasDem #GardaPemudaNasDemRiau #GPNasDemRiau #NasDemMuda #MudaNasDem #NasDemMilenial #MilenialNasDem #Milenial #AnakMuda #AnakMudaIndonesia #NasDemMilenialRiau #RegenerasiKaderNasDem #RestorasiIndonesia #GerakanPerubahan #NasDemPeduli #NasDemSayangKamu #DPWNasDemProvRiau #AnakMudaRiau #PartaiNasDem #NasDemRiau #Pekanbaru #Riau #ProvRiau
댓글